Skip to content
Antek Afghanistan – Relift Media

Antek Afghanistan Cerita fiksi aksi

author _Spy-Hunters_; date _1951_ genre _Aksi_; category _Komik_; type _Fiksi_ Dia takkan ambil resiko tertangkapnya antek-anteknya yang masih di Afghanistan—karena metodenya sudah ketahuan! Konstantin akan kembali untuk memperingatkan yang lain—dan kita harus temukan cara menjebak mereka semua! Ribuan permadani diekspor dari Afghanistan tiap tahun—tapi yang jatuh ke tangan pahlawan kita mungkin menentukan nasib bangsa-bangsa merdeka Asia! Saksikan Chuck Malcolm beraksi energik, ketika dia tak sengaja tersapu ke garis terdepan keributan di Afghanistan! Di bandara New Delhi...selagi pesawat kliper Singapura masuk mendarat... “Dia di dalam pesawat—membawa denah yang akan berarti kematian untuknya atau perbudakan untuk negeriku!” Sesaat kemudian... “Oh, bro—betapa memikatnya dia! Dan betapa memalukan aku tinggal di sini cukup lama untuk ganti pesawat saja!” “Dasar tolol—cepat gerak! Aku tak punya waktu seharian!” “Bukankah ini contoh gerak, kawan?” “Aku banyak dipermainkan belakangan ini—dan itu bikin kesal Amerika!” “Tolong, sohib, jangan mengacau! Bawa barangmu ke gudang inspeksi beacukai!” “Gadis manis itu lagi! Aku tak bisa tebak kenapa dia tertarik padaku—kecuali jika dia pembaca pikiran nomor wahid!” “Kau Chuck Malcolm? Kau tak punya apapun untuk dilaporkan selain eksemplar lama suratkabar?” “Kurasa lebih baik menjelaskannya! Aku meredaksi koran di China—mingguan provinsi yang dirintis ayahku pada 1915—dan kini setelah dipaksa pulang ke AS oleh rezim Merah, aku membawa searsip lengkap terbitan lama sebagai kenangan.” “Bisa dimengerti—tapi itu tak menjelaskan upayamu menyelundupkan permadani ini!” “Hah? “Begini, aku tak tahu dari mana asalnya—dan kuharap itu tak merusak jadwalku! Aku harus mengejar kliper Kairo dalam sejam!” “Maaf, sohib, kau harus ditahan di New Delhi sampai pelanggaranmu dapat diselidiki! Tolong sewa kamar di Hotel Viceroy sampai sidang diadakan!”
Judul asli : Affray in Afghanistan<i=1EAAaXEfWoB40vTG4BBaxxfC9083XJkWV 2MB>Affray in Afghanistan
Pengarang :
Penerbit : Relift Media, November 2021
Genre :
Kategori : ,

Unduh

  • Unduh

    Antek Afghanistan

  • Koleksi

    Koleksi Sastra Klasik (2021)